877 PA GORONTALO MENGHADIRI UNDANGAN SOSIALISASI MEKANISME PEMBAYARAN TUNJANGAN KINERJA VIA ZOOM

PA Gorontalo Menghadiri Undangan Sosialisasi Mekanisme Pembayaran Tunjangan Kinerja Via Zoom!

WhatsApp Image 2025 02 27 at 09.18.58

Gorontalo, 27 Februari 2025 – Pengadilan Agama (PA) Gorontalo menghadiri undangan Sosialisasi Mekanisme Pembayaran Tunjangan Kinerja yang diselenggarakan oleh Badan Urusan Administrasi Mahkamah Agung RI berdasarkan surat undangan nomor 54/BUA.1/UND/DL1.10/II/2025. Kegiatan ini dilaksanakan secara daring melalui Zoom dan diikuti oleh perwakilan PA Gorontalo serta satuan kerja lainnya di lingkungan Mahkamah Agung.

WhatsApp Image 2025 02 27 at 09.18.58 1

Sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih jelas terkait prosedur dan mekanisme terbaru dalam pembayaran tunjangan kinerja bagi pegawai sehubungan dengan telah terbitnya Instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2025 tentang Efisiensi

Belanja dalam Pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara dan Anggaran Pendapatan

dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2025 dan Keputusan Ketua Mahkamah Agung Nomor

260/KMA/SK.KP5/XII/2024 tentang Penetapan Kelas Jabatan dan Tunjangan Kinerja Pegawai di

Lingkungan Mahkamah Agung dan Badan Peradilan yang Berada di Bawahnya. Dalam pertemuan ini menjelaskan berbagai aspek teknis serta regulasi yang harus dipatuhi oleh setiap satuan kerja.

WhatsApp Image 2025 02 27 at 09.18.58 2

Dengan adanya sosialisasi ini, kebijakan pembayaran tunjangan kinerja akan berkesesuaian dengan aturan yang berlaku, sehingga hak pegawai dapat diterima dengan tepat waktu dan sesuai ketentuan. PA Gorontalo berkomitmen untuk terus mengikuti perkembangan kebijakan administrasi guna meningkatkan kualitas pelayanan dan kesejahteraan pegawai di lingkungan peradilan.